TANJUNG PINANG — Sabtu, 14 September 2024, aula Kantor Kelurahan Kampung Bugis menjadi tempat diadakannya kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat oleh Tim Pengabdian Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH). Acara ini mengusung tema “Pentingnya Pengelolaan Sampah Bagi Masyarakat dan Lingkungan,” dan dihadiri oleh sekitar 30 warga, yang sebagian besar adalah nelayan.
Kegiatan yang didukung oleh DRPTM Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi serta bermitra dengan Bank Sampah Semoga Berkah ini bertujuan meningkatkan kesadaran warga terhadap pengelolaan sampah, terutama di daerah pesisir.
Ketua Penyelenggara, Fadhliyah Idris, menyatakan apresiasinya terhadap keterlibatan warga. “Alhamdulillah, kegiatan ini berjalan lancar berkat partisipasi masyarakat dan dukungan dari berbagai pihak,” katanya.
Dua narasumber dihadirkan dalam acara ini. Aditya Hikmat Nugraha dari UMRAH menjelaskan dampak negatif pencemaran sampah, terutama plastik, terhadap ekosistem laut di Bintan. “Sampah plastik sangat merusak ekosistem laut dan dapat mengurangi pendapatan nelayan,” jelasnya.
Sementara itu, Sadam dari Carbonethics memberikan wawasan tentang konsep reduce, reuse, dan recycle sebagai cara efektif mengelola sampah rumah tangga. Ia juga memperkenalkan teknologi pirolisis, sebuah alat yang dapat mengubah sampah menjadi bahan bakar, yang sekaligus membuka peluang ekonomi bagi masyarakat.
Selain materi sosialisasi, warga juga diberikan kuisioner untuk menilai pemahaman mereka sebelum dan sesudah acara. Hasil kuisioner menunjukkan peningkatan pengetahuan terkait pentingnya pengelolaan sampah, menandakan kesuksesan sosialisasi tersebut.
Andre, perwakilan dari Bank Sampah Semoga Berkah, menyambut baik kerja sama ini. “Kami berharap kolaborasi ini bisa menjadi solusi jangka panjang untuk masalah sampah di wilayah kami,” ujarnya.
Soni, perwakilan Kelurahan Kampung Bugis, juga menyampaikan apresiasinya. Ia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran warga terhadap lingkungan dan pentingnya pengelolaan sampah yang baik. ***