KEPULAUAN RIAU

Wakil Bupati Bintan Buka Festival Keter Jong Race 2024

×

Wakil Bupati Bintan Buka Festival Keter Jong Race 2024

Sebarkan artikel ini
Festival Keter Jong Race 2024. (Foto : Ist)

BINTAN — Wakil Bupati Bintan, Ahdi Muqsith, didampingi Sekda Kabupaten Bintan, Ronny Kartika, secara resmi membuka Festival Keter Jong Race 2024 di Kampung Keter, Kelurahan Tembeling Tanjung, pada Sabtu (2/3/2024) pagi. Pembukaan festival ditandai dengan melepas sampan layar mini tanpa awak, yang lebih dikenal dengan Jong.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bintan, Ahdi Muqsith, menyatakan harapannya agar setiap budaya Melayu yang menjadi ciri khas masyarakat Bintan, seperti Jong Race, terus dilestarikan.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

“Saya berharap setiap budaya Melayu, termasuk Jong Race, dapat terus dilestarikan agar identitas dan warisan budaya kita tetap hidup,” ujarnya dengan penuh semangat.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bintan, Arief Sumarsono, menyatakan bahwa Festival Keter 2024 telah menjadi agenda pariwisata Kabupaten Bintan setiap tahunnya. Kegiatan ini diharapkan sebagai bagian dari pelestarian permainan tradisional sekaligus menjadi daya tarik wisata.

“Kami berharap Festival Keter 2024 dapat mempromosikan keindahan budaya dan kearifan lokal Bintan kepada masyarakat luas,” ungkapnya dengan antusias.

Untuk tahun 2024 ini, lanjutnya, ada 23 tim yang mengikuti kegiatan Jong Race, yaitu sebanyak 400 peserta. Selain lomba Jong, juga ada pertandingan tradisional lainnya, yaitu Lomba Anyam Ketupat, Lomba Lari Bakiak, Lomba Lari Patok Kelapa, dan lainnya.

“Saya berharap festival ini akan menjadi kesempatan bagi masyarakat lokal dan wisatawan untuk merasakan keberagaman budaya dan kesenian yang khas dari Bintan,” tambahnya dengan senyum ramah. ***

(MU)